Jumat, 22 November 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Gandeng Korporasi, ACT Cilegon Bagikan 1.000 Porsi Makan Gratis

Mohamad Yusuf Fadilah

| Jumat, 3 September 2021

| 19:32 WIB

CILEGON, EKBISBANTEN.COM – Tim Aksi Cepat Tanggap (ACT) Cilegon bersama sejumlah instansi dan perusahaan yang tergabung dalam gerakan Teman Bantu Teman memberikan 1.000 porsi makan siang gratis kepada masyarakat pra sejahtera di 8 Kecamatan Kota Cilegon.

[adrotate group="5"]

“Sebenarnya ini sudah ke sekian kalinya dengan jumlah yang variatif dengan road show, tapi bedanya di 3 September 2021 ini kami serentak membagikan,” kata Branch Manager ACT Cilegon Dimas Maulana kepada wartawan di Rumah Makan Barokah di Perumahan Puri Krakatau Hijau, Kelurahan Kota Sari, Kecamatan Grogol, Jum’at (3/9/2021).

Dimas menyampaikan, Tim ACT Cilegon tidak hanya memberikan bantuan makanan gratis, melainkan juga memberikan bantuan bahan pangan mentah berupa beras dari produknya sendiri.

Selain itu, Tim ACT Cilegon juga mempunyai program membantu para Pedagang Kaki Lima (PKL) yang kekurangan modal melalui program Borong Dagangan Tambah Modal (BDTM).

“Nah BDTM ini yang akan kita laksanakan bersama sejumlah korporasi dalam gerakan Teman Bantu Teman selain membagikan 1.000 porsi makan,” terang Dimas.

Kemudian, dalam rangka meneruskan semangat berbagi, dikatakan Dimas Tim ACT ke depan mempunyai program ketahanan pangan melalui pembangunan lumbung beras wakaf.

“Rencana waktunya kita belum dapat memastikan, tapi kita akan lakukan sesegera mungkin dan akan dikabarkan ke media,” ujarnya.

Di tempat yang sama, Walikota Cilegon Helldy Agustian menyambut baik kegiatan dari Tim ACT dalam gerakan Teman Bantu Teman.

Menurutnya, di masa pandemi Covid-19 adalah waktu yang tepat bagi yang mempunyai kelebihan rejeki untuk membagikan kepada masyarakat yang kurang mampu.

“Saya sangat mengapresiasi kegiatan yang baik ini, karena dalam ilmu shodaqoh banyak memberi maka akan lebih banyak menerima, maka banyak-banyak lah kita berterimakasih,” katanya.

Helldy juga berharap program tersebut dapat terus berkelanjutan sehingga muncul sosok-sosok yang populer dalam hal berbagi terhadap sesama.

“Karena belum ada sejarahnya di Cilegon ini orang yang populis secara nasional, semoga melalui kegiatan seperti ini selain dapat membantu terhadap sesama juga ada orang Cilegon yang terkenal,” harapnya. (Mg-Maulana)

]]>

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top