Penjualan Mobil Bekas di Serang Anjlok 50 Persen Selama Pandemi

| Senin, 2 Agustus 2021

| 14:06 WIB

SERANG, EKBISBANTEN.COM – Pandemi Covid-19 melumpuhkan berbagai sektor ekonomi termasuk bisnis penjualan mobil bekas. Pelaku bisnis penjualan mobil bekas mengeluhkan penurunan penjualan selama pandemi Covid 19.

[adrotate group="5"]

Salah satu pengelola bisnis penjualan mobil bekas Auto Charisa Mobil (ACM) Adji mengungkapkan, selama pandemi Covid-19 ini penjualan turun sekitar 50 persen.

Dalam kondisi normal Ia mengaku dapat menjual 15 unit mobil per bulan, tetapi di tahun ini tingkat penjualan berada dibawah 10 unit per bulan.

“Faktor penyebabnya adalah kondisi ekonomi yang tidak jelas. Salah satunya mungkin karena daya beli masyarakat yang menurun,” Kata Adji saat ditemui Ekbisbanten.com di showroom ACM Kota Serang, Senin (2/8).

BACA JUGA: Kumpulan Doa-doa Agar Bisnis dan Rezeki Melimpah Luas

Masih kata Adji, meskipun penjualan menurun tetapi usahanya tidak mengalami kerugian. Untuk saat ini Ia hanya bisa berusaha untuk mempertahankan usahanya supaya tidak tutup.

“kalo rugi si engga ya. Tapi kalo berkurang pendapatannya iya. Omset kita turun. Kita bertahan aja udah sukur,”

Menurut Adji, saat ini pihaknya tidak dapat melakukan apa-apa karena memang kondisi ekonomi sedang di masa sulit. Ia hanya bisa mempertahankan pelayanan kepada konsumen sambil menunggu kondisi ekonomi membaik.

Ia berharap kepada pemerintah untuk memikirkan kebijakan secara matang agar pandemi Covid-19 bisa cepat teratasi dan kondisi ekonomi dapat kembali normal.

BACA JUGA : Relaksasi PPnBM 100 Persen Dongkrak Penjualan Mitsubishi di Banten

“Pemerintah ya kalo bisa bikin kebijakan yang tidak membuat kita bingung. Sekarang aja Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) mau diperpanjang aja bingung,” katanya.

Showroom Auto Charida Mobil (ACM) yang dikelola Adji berlokasi di jalan TB. Suwandi Kavling Puri Raya Serang dan menjual berbagai jenis mobil secon kecuali mobil Eropa. (Mg-Fitra)

]]>

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top