Setelah dilantik oleh Gubernur Banten Bupati Irna Narulita mengatakan dirinya bersama Tanto W Arban akan langsung tancap gas, sebab masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan diperiode pertamanya.
“Infrastruktur dasar yang diharapkan masyarakat pandeglang akan jadi prioritas,” kata Irna usai pelantikan.
Irna juga berharap, di periodenya kedua ini Semua elemen ikut membantu dalam mendorong pembangunan di Pandeglang.
“Kita bersama dengan DPRD, forkopimda, masyarakat dan unsur lainnya bersama membangun pandeglang,” ujarnya.
Bupati Irna juga meyakini pada periode kedua ini iklim investasi di pandeglang akan tumbuh, kata Irna, hal ini yang dapat mendorong peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).
“Dengan PAD meningkat akan ada kemandirian fiskal di pandeglang sehingga sejajar dengan daerah lainnya di Banten, dan pandeglang tidak akan terus ditopang oleh pusat,” imbuhnya.
Senada dengan Bupati Irna, Wakil Bupati Pandeglang Tanto Warsono Arban mengatakan periode kedua ini masuk kedalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2021-2026, kendati demikian, harus dapat ditempuh kurang lebih dalam kurun waktu 3,5 tahun.
“Makanya kita tancap gas agar meneruskan pembangunan yang sudah direncanakan pada periode sebelumnya,” kata Tanto.
Selain infrastruktur dasar yang menjadi prioristas di periode kedua ini, Tanto juga mengatakan Pemda akan fokus dalam penangnan covid 19 di Pandeglang.
“Ini amanat dari Bapak Gubernur, kami telah melakukan tahapannya dari penangnan, vaksinasi covid 19 hingga dampak sosial ekonomi di masyarakat,” ujarnya.
Dalam sambutannya Gubernur Banten Wahidin Halim mengatakan, dirinya meminta Kepala Derah di Provinsi Banten dapat menangani masalah covid 19 dengan serius.
“Saya ingin covid 19 trend nya terus menurun di Banten sehingga ekonomi akan terus bangkit guna kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya. (*/Raden)
]]>