Sabtu, 23 November 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Se'i Sapi Ngasap Jawara Sekarang Hadir di Kota Serang, Ingin Coba ?

Mohamad Yusuf Fadilah

| Jumat, 5 Februari 2021

| 19:26 WIB

SERANG, EKBISBANTEN.COM – Se’i Sapi Ngasap Jawara merupakan restoran yang menyediakan daging sapi khas kupang Nusa Tenggara Timur (NTT). Restoran ini  berlokasi di jalan KH Abdul Fatah Hasan, Ciceri, Kecamatan Serang.

[adrotate group="5"]

Manager marketing  Ngasap Jawara Rizky setiawidi mengatakan, Se’i sapi Ngasap Jawara menawarkan cita rasa yang empuk karena proses memasak daging yang dilakukan cukup lama.

“Kita merupakan restoran Se’i sapi pertama di Kota Serang, Sei sapi sendiri adalah daging sapi khas kupang yang dimasak dengan metode pengasapan selama 4 hingga 8 jam,” kata Rizky kepada Ekbisbanten, Jumat (5/2).

Rizky melanjutkan, antusias masyarakat cukup tinggi dengan hadirnya makanan ini,  lebih dari 100 porsi Se’i Sapi habis terjual perharinya. Omset yang didapatkan Rizky juga terbilang fantastis yaitu  Rp80-150 juta perbulan.

“Alhamdulillah perhari kita bisa dapet Rp3 jutaan, dan kalau sebulan itu bisa sampai Rp80 juta sampai Rp100 jutaan,” paparnya.

Masih kata Rizky, untuk varian menu yang ditawarkan Se’i Sapi Ngasap Jawara menyediakan berbagai macam menu, mulai dari Se’i Sapi, Se’i Ayam Se’i Lidah, dan Se’i Iga.

“Selain menu daging asapnya kita juga menyediakan berbagai macam varian sambal mulai dari sambal luat khas kupang NTT langsung, sambal matah, sambal ijo, sambal bawang, sambal goreng dan sambal rica-rica,” tambahnya.

Untuk harga satu porsi Se’i Sapi Ngasap Jawara membandrol mulai dari Rp18 ribu sampai Rp33 ribu saja, selain itu Ngasap Jawara juga menyediakan paket mukbang untuk rame-rame yakni mulai dari Rp75 ribu sampai Rp110 ribu.

Kedai Se’i Sapi Ngasap Jawara ini buka setiap hari Senin-Jumat pukul 11.00 sampai 21.00 dan Sabtu- Minggu mulai pukul 11.00 sampai 22.00 WIB. (Yohana)

]]>

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top