Administratif dan Faktual

Administratif dan Faktual

495 Warga Antusias Ikut Vaksinasi Partai Gerindra DPC Pandeglang

Admin

| 18 September 2021

| 14:53 WIB

PANDEGLANG, EKBISBANTEN.COM – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Pandeglang menggelar vaksinasi Covid-19 tahap kedua dalam rangka mendukung program pemerintah meningkatkan kekebalan atau Herd Immunity ke masyarakat.

[adrotate group="5"]

Vaksinasi massal partai besutan Prabowo Subianto ini menyasar 545 warga dari tiga kecamatan di Kabupaten Pandeglang. Ketiga kecamatan tersebut yakni, Kecamatan Pagelaran, Kecamatan Mandalawangi, dan Kecamayan Keroncong.

Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Pandeglang Syahrudin mengatakan, 495 warga yang mengikuti vaksinasi massal ini digelar di Kantor Dewan Pengurus Anak Cabang (DPAC) di masing-masing kecamatan.

BACA JUGA: Anak Perusahaan Krakatau Steel Digugat Rp6,4 Miliar

“Antusias warga sangat luar biasa. Paling banyak (warga ikut) vaksin terdapat di Kecamatan Pagelaran sebanyak 250 orang, Kecamatan Mandalawangi 160 orang dan Kecamatan Kroncong sebanyak 135 orang,” kata Syahrudin didampingi Anggota DPRD Provinsi Banten Anda Suhanda, Sabtu (18/9).

Syahrudin berharap, dengan adanya agenda vaksin tersebut, kekebalan tubuh tubuh masyarakat Pandeglang lebih terjaga, sehingga terhindar dari paparan Covid-19.
“Karena aktivitas sudah mulai berjalan normal semoga masyarakat bebas dari Covid-19 dan ekonomi bisa pulih kembali,” lanjut Syahrudin.

Ketua DPC partai Gerindra Pandeglang Syahrudin (Tengah) foto bersama dengan anggota dan tenaga medis kesehatan di Kabupaten Pandeglang. (Foto: Raden Warna / Ekbisbanten.com)

Sementara itu, Koordinator Kegiatan Vaksinasi Partai Gerindra DPC Pandeglang Lilis Nurlaelis menambahkan, vaksinasi bagi warga Pandeglang ini dilaksanakan mulai pukul 08.00 – 13.00 WIB dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.

BACA JUGA: Ketua DPD Gerindra Banten Desmond J Mahesa Sumbang APD dan Kantong Jenazah ke Pemkot Serang

“Untuk munsukseskan kegiatan vaksinasi ini kami menggandeng Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Pandeglang, puskesmas kecamatan setempat sebagai tenaga medis pelaksaan vaksin,” tutup Lilis.

Sebelumnya, DPC Partai Gerindra Pandeglang sudah menggelar kegiatan vaksinasi massal dengan partisipasi warga sebanyak 700 orang pada Agustus 2021 kamerin.**

Editor :Rizal Fauzi

Tags

Bagikan Artikel

Berita Terkait

Berita Terpopuler

Scroll to Top