Jumat, 22 November 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

448,43 Ribu Tenaga Kerja Menganggur di Banten, Pemprov Pertanyakan Perhitungan BPS

Budiman

| Selasa, 7 November 2023

| 17:27 WIB

Pj Sekda Banten Virgojanti tengah pemaparan realisasi investasi Banten di Hotel Le Dian, Kota Serang, Selasa (7/11/2023). Foto: Budiman/Ekbisbanten.com

EKBISBANTEN.COM – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, sebanyak 448,43 ribu tenaga kerja per Agustus 2023 di Banten masih menganggur. 

Merespon itu Pemerintah Provinsi (Pemprov) lewat Pj Sekda Banten Virgojanti mempertanyakan perhitungan BPS. 

“Namun sekarang ini, mungkin BPS ini perlu menghitung lagi. Orang kelihatan nggak kerja, tapi dia punya aktivitas. Sekarang kan banyak kerja freelance,” ujarnya usai acara pemaparan realisasi investasi Banten di Hotel Le Dian, Kota Serang, Selasa (7/11/2023). 

BACA: 448,43 Ribu Tenaga Kerja di Banten Masih Menganggur 

Lebih jauh, Virgo bahkan meminta untuk membahas ulang definisi dari pengangguran seperti apa. Menurutnya, di era digital pola pekerjaan telah mengalami perubahan. 

“Nah ini yang harus dilihat, ini yang perlu kita ini kan (bahas-red), apakah yang kerja itu harus berangkat dari rumah ke kantor?  dari rumah ke pabrik? Kalau memang kita sudah passive income ngapain capek-capek. Mungkin kayaknya dengan era transformasi seperti saat ini, itu perlu kita lihat kembali kriteria orang nganggur itu apa,” tukasnya. 

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top