Rabu, 15 Mei 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

30 Teman Disabilitas Ikuti Kegiatan Sosialisadsi Pajak Kabupaten Tangerang

Mahyadi Restu Gibran

| 16 November 2023

| 12:15 WIB

Pajak bersama teman difabel

TANGERANG,EKBISBANTEN.COM – 30 teman disabilitas yang berdomisili di Kota Tangerang, Kabupaten Tangerang, dan Kota Tangerang Selatan berkumpul di aula Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Tigaraksa untuk mengikuti kegiatan Pajak Bersama Teman Disabilitas yang bekerja sama dengan Yayasan Difabel Mandiri.

Pajak Bersama Teman Disabilitas adalah kegiatan kampanye perpajakan bagi Warga Negara Indonesia Penyandang Disabilitas. Kegiatan ini sudah dimulai sejak tahun 2021 dan menjadi agenda rutin Direktorat Jenderal Pajak.

Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, sambutan, dan pembukaan oleh Kepala Seksi Bimbingan Penyuluhan dan Pengelolaan Dokumen Kanwil DJP Banten Dwika Yuni.

Dwika mengatakan bahwa pelayanan di Direktorat Jenderal Pajak tidak ada diskriminasi. Hal ini sama halnya dengan penyuluhan kepada seluruh lapisan masyarakat, termasuk ke teman-teman disabilitas.

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Scroll to Top